Sabtu, 13 Februari 2010

Pace Sido Luhur


Mengambil desain motif batik klasik Sido Luhur, ragam pengisinya diganti dengan motif pace,
Bagian dalam motif segi-segi empatnya diisi dengan buah pace yang disusun membentuk segi empat beraturan, berselang seling dengan motif kulit buah pace yang sedang ditumbuhi bunga-bunga. bagian dalam kotak segi empatnya dibuat variasi, ada yang diblok dengan malam ada yang dikosongkan.Bagian tumpaul didesain dengan motif buah pece yang disusun berjajar dengan bunga-bunga yang menjulur keluar.
Pewarna yang dipakai Sol Pink, Sol Brown, Coklat 91 dan garam Merah B.

Pace Ceplok


Desain batik Pace Ceplok ini berawal dari segi empat beraturan. Bagian dalam segi empat dibuat dengan isi yang berselang-seling, yaitu berupa buah pace yang disusun dibagian pojok-pojok segi empat, dan segi-segi yang lain dibuat desain berupa bunga-bunga pace yang menyembul dari buahnya.
Bagian latar/dasar juga dibuat berselang-seling, bagian latar buah pace dibuat berwarna sedangkan latar bagian bunga diblok dengan malam sehingga warna yang dihasilkan putih/ tanpa warna.
Pewarna batik yang dipakai adalah Sol Violet, Coklat 91 dan garam Merah B.

Pace Tuban


Mengambil nama Motif Pace Tuban karena pendesain memasukkan unsur batik Gedhok Tuban dLm menambah variasi desainnya.
Motif Pace yang dibuat berupa ranting-ranting pace dengan batang rantingnya yang lurus-lurus membujur keatas, dengan buah yang lebat lengkap dengan daun-daunnya. Hiasan berupa sisir-sisir ala Gedhok Tuban jelas melengkapinya. Batik ini didesain dengan pola berulang yang mana bertujuN untuk memudahkan dalam proses pembuatan pakaian.
Pewarna yang dipakai Sol Pink, sol Brown, Coklat 91 dan garam Merah B.